Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera
14 Jul 2023 536 pembaca ADMIN Kosambi

Karang Taruna Kec. Kosambi Audiensi Dengan Karang Taruna Prov. DKI Jakarta, Bahas Persoalan Kemajuan Kader

Jakarta Pusat - Audiensi antar organisasi lumrah di lakukan, memiliki berbagai tujuan untuk kemajuan dan penyatuan visi serta misi. Tanpa terkecuali dengan Karang Taruna yang merupakan organisasi di bawah Kementrian Sosial. 

Dalam membangun komunikasi yang baik antar lembaga Karang Taruna di berbagai tingkatan, Karang Taruna Kecamatan Kosambi ber-audiensi dengan Karang Taruna Provinsi DKI Jakarta. Dalam rangka study tiru untuk agenda Latihan Kader Karang Taruna (LKKT) yang rencananya akan dilaksanakan oleh Karang Taruna Kec. Kosambi dan berbicara tentang kolaborasi program lintas wilayah.

Ada beberapa alasan mengapa di pilihnya Karang Taruna Provinsi DKI Jakarta dalam kesempatan audiensi kali ini, yang pertama Karang Taruna Prov. DKI Jakarta yang sudah melakukan LKKT untuk Karang Taruna di bawahnya, dan yang kedua jarak tempuh antar Kecamatan Kosambi - Kab. Tangerang dengan DKI Jakarta yang tidak terlalu jauh, bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua atau pun dengan Fasilitas kendaraan umum yang terintegrasi dengan Kec. Kosambi. Serta kesamaan budaya yang masih sama-sama berlatar belakang Betawi.

Pada audiensi ini Karang Taruna Kec. Kosambi dipimpin langsung Ketua Karang Taruna Kec. Kosambi. Bung Herdi juga didampingi Bung Tomo selaku Bidang SDM, dan Rosadi Rasyid Perwakilan Katar Kelurahan Dadap. Bung Herdi, Mengatakan bahwa audiensi ini sudah meminta izin kepada Karang Taruna Provinsi Banten, dan juga pemberitahuan kepada Karang Taruna Kab. Tangerang. 

"Audiensi kita pada kali ini untuk membangun komunikasi tidak hanya di Banten, tapi juga dengan Karang Taruna DKI Jakarta yang memang berbatasan langsung dengan wilayah Kec. Kosambi. Selain itu tujuan kami untuk melakukan Study Tiru tentang materi Latihan Kader Karang Taruna (LKKT) yang nantinya kita terapkan untuk Kader Karang Taruna di Kecamatan Kosambi. Serta melakukan kolaborasi program antar lintas wilayah". Jelas, Bung Herdi, Ketua Karang Taruna Kec. Kosambi. Dalam keterangan tertulis. 

Audiensi yang dilakukan Karang Taruna Kec. Kosambi ke Karang Taruna Provinsi DKI Jakarta diterima oleh Ketua Katar Prov. DKI yakni Muhammad Mul/Kimung di dampingi oleh Bendahara Umum, Nuryadi. Dan Bang Ambon, biro UMKM Katar Prov. DKI Jakarta. 

 

-ad2